I’m UII | Islami – mondial – Unggul – Intelektual – Indonesiawi

#SudahSaatnya

Raih Gelar Pertama Anda Bersama

Jurusan Kimia FMIPA UII

Raih gelar pendidikan tinggi Anda di Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta. Bersama Jurusan Kimia FMIPA UII, Anda akan menemukan pengalaman belajar yang unik yang memadukan ilmu pengetahuan dengan pelaksanaan nilai-nilai keislaman untuk membentuk karakter yang berintegritas, serta didukung dengan lingkungan pembelajaran yang kondusif untuk mengembangkan potensi Anda. Jurusan Kimia FMIPA UII menuju lembaga terbaik di Indonesia dalam menghasilkan Kimiawan yang unggul dan berdaya sasing global.

Diploma (D3)

Analisis Kimia

Pendidikan vokasi yang menjembatani lahirnya seorang profesional muda setingkat ahli madya yang kompeten sebagai penguji laboratorium bidang analisis kimia di industri, lembaga pendidikan dan instansi pemerintahan.

Sarjana (S1)

Kimia

Memiliki keunggulan pembelajaran berbasis riset meliputi bidang: pengembangan kimia minyak atsiri, pengembangan material dan aplikasi elektrokimia untuk lingkungan, serta isolasi dan modifikasi senyawa organik non atsiri untuk pangan dan kesehatan.

Sarjana (S1)

Pendidikan Kimia

Mempunyai keunggulan, yaitu pembelajaran sains berbasis aplikasi (Applied Based Learning) yang diimplementasikan bersama dengan nilai-nilai keislaman sehingga diharapkan dapat mencetak para pendidik kimia yang cerdas dan berakhlak mulia.

Magister (S2)

Kimia

Memiliki kurikulum yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan magister kimia yang mempunyai keimanan dan ketaqwaan sehingga dapat menjadi landasan pengembangan ilmu pengetahuan dan penelitian untuk menghadapi tantangan perubahan zaman.

Journal

Seminar

Ikuti Jurusan Kimia FMIPA UII di Media Sosial